Kebijakan Yang Konsisten, Antar Norwegia Bakal Jadi Negara Yang Beralih Sepenuhnya Ke Kendaraan Listrik

Internasional
Sebarkan Artikel Ini:

Eposdigi.com – Negara Skandinavia ini, berpotensi besar menjadi negara pertama yang sepenuh beralih ke kendaraan listrik. Saat ini pasar regional Norwegia sudah memberi batasan yang luar biasa untuk penjualan mobil baru berbahan bakar fosil.

Yang menarik dari sisi kebijakan negara paling utara di Eropa ini adalah bahwa mereka dikenal sebagai penghasil minyak dan gas alam melimpah. Pada saat yang sama Norwegia menegaskan dirinya sebagai pemimpin global kendaraan ramah lingkungan.

Konsistensi Norwegia untuk beralih sepenuhnya ke kendaraan listrik kini berbuah keberhasilan nyata. Tahun 2010 lalu, jumlah kendaraan listrik di Norwegia hanya kurang dari 1 %. Sementara pada tahun 2024 jumlah kendaraan ramah lingkungan di Norwegia melonjak ke angka 88,9 %.

Baca Juga:

Bangga: Indonesia Produksi Bis Tenaga Listrik

Bahkan tren positif ini terus dipertahankan pada bulan pertama tahun 2025 ini. Berdasarkan data dari Administrasi Jalan Umum Norwegia, penjualan kendaraan listrik mendominasi hingga 96 % dari total penjualan mobil.

Namun tidak berhenti di angka itu. Sekjen Asosiasi Kendaraan Listrik Norwegia (NEVA) Christina Bu, antusias bahwa target zero emission untuk kendaraan baru pribadi pada akhir tahun ini bisa tercapai. Target tersebut ternyata telah didukung oleh banyak kebijakan.

Cecilie Knibe Kroglund, Wakil Menteri Transportasi Norwegia, menjelaskan tentang kebijakan-kebijakan untuk mengunci konsistensi keberhasilan target mereka. Insentif-insentif berupa pembebasan PPN, Diskon pajak jalan dan parker, bahkan mereka membolehkan kendaraan listrik masuk ke jalur busway.

Baca Juga:

Mobil Listrik Bukan Alternatif Hijau. Ini Alasannya!

Tidak hanya itu, infrastruktur pengisian daya public, pada saat yang sama rumah-rumah pribadi pun memiliki fasilitas listrik yang memungkinkan untuk melakukan pengisian daya di rumah.

Dilandasi pemikiran bahwa transportasi ramah lingkungan adalah bagian dari solusi perubahan iklim maka Norwegia benar-benar memastikan bahwa sektor transportasi lain pun bisa menerapkan kebijakan zero emission yang sama.

Targetnya sungguh antusias. Norwegia berencana untuk mengalihkan sepenuhnya bus kota ke bus kota listrik pada penghujung tahun ini. Namun tidak berhenti hanya di kendaraan umum. Mereka bahkan berupaya mengalihkan 75% kendaraan berat menjadi kendaraan yang lebih rama lingkungan.

Baca Juga:

Lebih Murah dari Bensin dan Listrik, Sayangnya Bahan Bakar ini Masih Memiliki Kendala Serius dalam Pengembangannya.

Pencapaian ini jelas menunjukan bahwa Norwegia telah menjadi pemimpin global yang bisa dicontoh oleh negara-negara lain di dunia. Apalagi negara empat musim yang juga dijuluki Negara Tanpa Matahari saat puncak musim dinging ini, juga merupakan negara kaya di Eropa.

Foto ilustrasi dari assarent.co.id

Sebarkan Artikel Ini:

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of