Eposdigi.com – UniRank, sebuah lembaga pemeringkatan universitas di dunia, belum lama ini merilis peringkat universitas dunia. Dari rilis tersebut kita bisa membaca peringkat universitas di dunia, mulai yang paling baik hingga universitas di dunia yang berada di peringkat paling bawah.
Di samping peringkat secara umum, dirilis pula daftar peringkat universitas dunia dalam kategori tertentu misalnya peringkat universitas Islam, Katolik, dan Kristen dunia.
Di samping peringkat tersebut, ada pula peringkat kategori berdasarkan negara. Jadi kita pun dapat membaca peringkat universitas di Indonesia berdasarkan pemeringkatan dari lembaga peringkat uniRank ini.
Baca Juga: Sudah Sampai di Mana Pembangunan Universitas Islam Internasional Indonesia?
UniRank adalah lembaga peringkat pendidikan tinggi Internasional yang berbasis di Sydney Australia. Ia merupakan lembaga direktori dan search engine pendidikan tinggi yang pada rilis tahun 2021 ini menyertakan 13.800 universitas di seluruh dunia. Hasil pemeringkatannya telah mendapat pengakuan secara resmi di 200 negara di seluruh dunia.
Pada peringkat yang dirilis tahun ini, pada kategori perguruan tinggi Islam terdapat data yang menggembirakan. Ada empat perguruan tinggi nongol di posisi sepuluh besar.
Dari keempat Universitas Islam tersebut, tiga perguruan tinggi dikelola oleh Muhammadyah, sedangkan satu lagi adalah Universitas Islam Indonesia (UII) dari Yogyakarta.
Dalam peringkat yang dirilis tersebut, keempat universitas ini bahkan berada pada peringkat yang lebih baik daripada Al-Ahzar University Cairo Mesir, yang tahu ini berada di peringkat 43.
Baca Juga: Universitas Islam Internasional Indonesia, Akan Menjadi Pusat Riset Islam Moderat
Enam universitas lainnya, satu berasal dari Mesir, dua lainnya berasal dari Iran, satu lagi berasal dari Malaysia, satu lagi berasal dari Saudi Arabia, dan yang terakhir berasal dari Pakistan.
Untuk capaian ini, kita patut mengapresiasi capaian dari Muhammadiah karena selain menempatkan 3 universitas yang dikelolannya pada jajaran 10 besar, di jajaran 100 besar, Muhammadiah berhasil menempatkan 15 univeristas yang dikelolanya.
Bagi Muhammadiyah ini adalah hasil kerja kerasnya selama kurang lebih 100 tahun Muhammadiyah berdiri. Ini merupakan hadiah yang indah bagi Muhammadiyah yang tahun ini memasuki usia yang ke 100 tahun.
Berikut ini 10 besar universitas Islam terbaik dunia berdasarkan rilis lembaga peringkat UniRank:
Baca Juga: Monash University Indonesia, Kampus Asing Pertama yang Beroperasi di Indonesia
- Cairo University, Mesir
- Shahid Beheshti University of Medical Sciences, Iran
- Universitas Muhammadiyah Surakarta, Indonesia
- Universitas Islam Antar Bangsa Malaysia, Malaysia
- Iran University of Science and Technology, Iran
- Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia
- Universitas Islam Indonesia, Indonesia
- Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Indonesia
- Umm Al-Qura University, Saudi Arabia
- Univeristy of the Punjab, Pakistan
Itulah sepuluh Universitas Islam terbaik di dunia, menurut lembaga peringkat UniRank. Mudah-mudahan peringkat ini memacu universitas Islam yang lain untuk berbenah.
Tulisan ini sebelumnya tayang di depoedu.com, kami tayangkan kembali dengan izin dari penulis / Foto: timlo.net
Leave a Reply