Eposdigi.com- Membaca merupakan kegiatan sehari-hari yang paling sering dilakukan oleh manusia. Dilansir dari kompas.com, menurut Henry G. Tarigan dalam buku berjudul Teknik Pengajaran Keterampilan Berbahasa (1987), membaca adalah suatu proses yang dilakukan dan digunakan oleh pembaca, untuk memperoleh pesan yang disampaikan penulis, melalui media kata-kata atau bahasa tulis.
Membaca dapat membuat otak bekerja lebih efisien yaitu, dengan mengubah struktur neuropathologist yang berkaitan dengan usia. Menurut penelitian yang dilakukan oleh New York University menyatakan bahwa, dengan membaca buku dapat meningkatkan kemampuan kita, untuk lebih memahami perasaan orang lain, (dispusipda.jabarprov.go.id).
Baca Juga:
Hasil Riset; Karena Guru Tidak Objektif, Murid Cantik dan Ganteng, Memperoleh Nilai Lebih Tinggi
Membaca memiliki peran penting dalam kehidupan kita. Dengan membaca kita bisa mengetahui perkembangan zaman baik itu di negara kita maupun negara-negara luar. Membaca secara rutin juga dapat memberikan manfaat untuk diri kita.
Dilansir dari edukasiku.com, ternyata membaca buku memberikan beberapa manfaat bagi diri kita:
Memperluas kosakata, selama ini kita mungkin kesulitan dalam merangkai sebuah kalimat yang tepat. Tapi apabila kamu rajin membaca, kamu pasti bisa mengatasi hal tersebut. Jika kamu rutin membaca berbagai buku, pasti kamu akan menemukan kosakata yang lebih banyak. Tentu saja hal ini dapat membantu kamu dalam aktivitas maupun kegiatan sehari-hari karena kamu, mampu merangkai sebuah kata yang bagus.
Menambah pengetahuan, rutin membaca akan menambah berbagai pengetahuan kamu. Dan kamu juga akan menemukan informasi apa yang selama ini kamu cari, jika kamu membaca buku yang tepat. Pengetahuan kamu tidak akan berhenti jika kamu rutin membaca melalui buku bacaan kamu.
Baca Juga:
Meningkatkan kemampuan menulis, membaca juga berkaitan dengan menulis. Ketika kita sering membaca, maka kemampuan menulis kita pun semakin membaik. Penguasaan kosakata dan wawasan yang luas, dapat memudahkan kita untuk menulis. Hal ini yang mampu membuat kita lebih paham, dan memilih kata yang tepat untuk membuat tulisan, agar tidak terlihat membosankan untuk dibaca.
Membaca Membantu Memperbaiki Ingatan, membaca dapat meningkatkan cara otak kita menyimpan informasi. Ketika kita membaca, kita mengingat berbagai detail seperti tokoh, latar belakang, dan plot cerita. Setiap kali kita mengingat sesuatu, itu memperkuat otak kita. Membaca juga bisa membuat suasana hati kita lebih stabil daripada hanya menonton TV atau mendengarkan radio. Ken Pugh, seorang peneliti, mengatakan bahwa membaca membuat otak kita berpikir dan berkonsentrasi lebih baik.
Baca Juga:
Kartini Minang Melepas Rindu Waroeng Lengkong: Tempat Asik Buat Nongkrong
Melatih Kemampuan Berpikir dan Menganalisis, membaca membantu kita berpikir lebih kritis dan menganalisis masalah yang ada dalam buku. Ini membuka pintu bagi kita untuk memahami dan memecahkan masalah dalam cerita. Ini juga membantu kita tumbuh sebagai individu.
Meningkatkan Fokus dan Konsentrasi, saat membaca, kita latih otak kita untuk fokus pada apa yang kita baca. Ini membantu kita menjadi lebih fokus dalam aktivitas sehari-hari.
Memperluas Pemikiran, membaca membuka pikiran kita ke ide-ide baru dan pengalaman orang lain. Ini memperkaya perspektif kita dan membantu kita membuat keputusan yang lebih baik.
Baca Juga:
Pemerintah Menyiapkan Aturan untuk Mencegah Dampak Buruk Game Online
Meningkatkan Hubungan Sosial, membaca membantu kita memahami budaya dan karakteristik yang berbeda, memungkinkan kita berinteraksi dengan orang lain dengan lebih baik.
Mencegah Penurunan Fungsi Kognitif, membaca dan kegiatan kreatif lainnya dapat melawan penurunan fungsi otak yang terkait dengan usia.
Meningkatkan Empati, membaca membuat kita lebih memahami perasaan orang lain, yang memperbaiki hubungan kita dengan mereka.
Mendukung Tujuan Hidup, membaca memberikan motivasi untuk mengatasi hambatan dan mencapai tujuan hidup.
Menghubungkan Dengan Dunia Luar, membaca membuat kita merasa terhubung dengan dunia luar, memperkaya pengalaman kita.
Membaca ternyata memiliki peran yang sangat penting, dan membawa banyak manfaat bagi hidup kita.
Baca Juga:
Irwan Taufik Ajak Anak Muda Tangerang Selatan Bangun Prestasi Lewat Olahraga Muay Thai
Membaca ternyata memberikan manfaat yang banyak, dalam kehidupan sehari-hari kita. Selain itu membaca dapat membantu otak untuk berpikir, serta mencari jalan keluar dan solusi sehingga menemukan hal baru. Dalam hal ini, kita perlu rajin membaca agar wawasan kita bertambah luas, serta kemampuan kita semakin meningkat.
Jadi, apakah kamu sudah mulai membiasakan membaca ? kalau belum, mari kita menjadi generasi yang rutin membaca karena, semakin banyak kamu membaca semakin banyak hal yang kamu ketahui.
Foto dari fisipol.uma.ac.id
Leave a Reply