Pemadaman Listrik Tak Jadi Masalah, Jika Anda Sudah Mempersiapkan Ini

Daerah
Sebarkan Artikel Ini:

Eposdigi.com – Siang hingga malam kemarin, dari Banten hingga Bandung terjadi pemadaman listrik. Listrik padam dalam waktu yang cukup lama. Lebih parah dari itu, pemadaman ini tanpa pemberitahuan sebelumnya. Mendadak semua peralatan elektronik dan perabotan yang menggunakan daya listrik tidak dapat digunakan. Hal ini menjadi masalah yang cukup menggangu bagi banyak orang.

Alih-alih menggerutu kesal kepada PLN, sebaiknya kita mempersiapkan diri menghadapi pemadaman listrik. Berikut beberapa hal yang bisa dipersiapkan.

Pertama, siapkan alternative penerangan darurat. Pemadaman listrik mengakibatkan kegelapan mendadak. Terutama jika perjadi  pada malam hari. Maka senter menjadi hal pertama yang harus Anda jangkau.Tempeli dengan stiker yang menyala saat gelap agar dapat menuntun Anda meraih senter tersebut. Pastikan bahwa senter bisa dipakai kapan saja. Kemudian, milikilah lampu darurat. Pastikan berfungsi pada saat dibutuhkan. Maka periksa secara berkala. Hal lainnya adalah lilin. Simpanlah lilin dekat dengan senter. Jika lampu darurat tidak bekerja atau tidak bertahan lama, lilin menjadi alternative paling pas untuk menerangi rumah Anda. Namun pastikan juga bahwa lilin yang Anda nyalakan aman. Tidak menjadi penyebab kebakaran di rumah Anda.

Kedua, pastikan bahwa Anda memiliki persediaan air mandi yang cukup. Apalagi jika Anda menggunakan air dari sumur yang terhubung dengan pompa listrik. Pemadaman listrik tentu membuat pompa air di rumah Anda tidak bisa dinyalakan. Jika demikian maka air tidak tersedia. Bayangkan jika anda kebelet ke toilet sementara air tidak mengalir.  Atau misalnya Anda butuh mandi sementara persediaan air habis. Milik penampungan air cadangan untuk mengantisipasi hal-hal ini.

Ketiga, masaklah makanan yang ada di kulkas. Pemadaman listrik tentu mengakibatkan system pendingin kulkas di rumah Anda tidak berfungsi normal. Segera mengolah makanan yang mudah membusuk saat suhu kulkas naik. Namun ada baiknya juga jika menyiapkan makanan yang dapat bertahan lama dalam suhu ruangan. Makanan seperti ini tentu menjadi P3K –  penolong pertama pada kelaparan -, jika makanan dikulkas sudah habis.

Keempat, siapkan peralatan elektronik pengganti. Jika Anda memasak dengan kompor listrik, maka siapkan juga kompor gas portable untuk berjaga-jaga. Jika saat pemadaman listrik, kompor listrik Anda tidak berfungsi, maka jangan khawatir kelaparan, Anda sudah memiliki alternative pengganti.

Selain peralatan masak memasak, alternative pendingin ruangan juga butuh dipersiapkan. Terutama bagi Anda yang tidak tahan panas. Miliki kipas atau alat pendingin lain yang dapat berfungsi baik, mendinginkan rumah Anda. Tentu alat pendingin ini yang bisa digunakan tanpa harus terhubung ke sumber listrik PLN.

Kelima, siapkan alternative lain yang dapat mengurangi kejenuhan. Bagi Anda yang tidak dapat terlepas dari gawai atau perangkat elektronik yang terhubung dengan listrik PLN, ada baiknya mencoba aktivitas lain. Jika gawai Anda kehabisan daya saat pemadaman listrik tentu bisa menjadi masalah. Atau mungkin gawai di tangan Anda, dayanya cukup, namun internet di wilayah Anda tidak dapat berfungsi normal karena pemadaman listrik maka laternatif lain untuk mengatasi kejenuhan bisa Anda coba. Pililah permainan yang tidak memerlukan daya listrik. Apalagi jika dapat dimainkan berkelompok. Bacalah buku atau ngadem ke mal sambil makan atau nonton flem.

Keenam, jika dibutuhkan, siapkan sumber listrik mandiri. Belilah pembangkit listrik sesuai ukuran kebutuhan Anda. Namun siapkan juga bahan bakarnya. Alangkah lucunya jika pembangkit listrik yang Anda miliki tidak dapat dinyalakan hanya karena bahan bakarnya belum di siapkan. Atau pasanglah sumber listrik tenaga surya di rumah Anda. Pastikan bahwa batrei penyimpan daya tenaga matahari ini cukup menjadi sumber listrik di rumah Anda saat pemadaman listrik dari PLN.

Keenam hal ini tentu tidak menjadi kebutuhan setiap orang. Anda lah yang paling tahu apa yang benar-benar dibutuhkan  pada saat pemadaman listrik. Mempersiapkan hal-hal ini tentu dapat mengatasi kesulitan Anda saat listrik benar-benar padam. (Foto ilustrasi : jogja.tribunnews.com)

Sebarkan Artikel Ini:

1
Leave a Reply

avatar
1 Discussion threads
0 Thread replies
0 Pengikut
 
Most reacted comment
Hottest comment thread
0 Comment authors
Recent comment authors
  Subscribe  
newest oldest most voted
Notify of
trackback

[…] Baca Juga: Pemadaman Listrik Tak Jadi Masalah, Jika Anda Sudah Mempersiapkan Ini […]