Eposdigi.com – Ketua DPRD Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat M Febriadi, S.Sos.,M.Si bersama rombongan melaksanakan safari Ramadhan di Masjid Hidayatul Kamal Desa Sungai Awan Kanan Kecamatan Muara Pawan (25/3/2023).
Turut hadir pada kesempatan ini, Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Achmad Sholeh, ST.,M.Sos, 3. H Abdurahman Yasin, S.Ag.,S.H.i, Pengurus Takmir Masjid Hidayatul Kamal, Staf Sekwan DPRD Kab. Ketapang dan Tamu undangan Lainnya.
Baca Juga:
Ketua DPRD Ketapang; M. Febriadi, S.Sos,M.Si Hadiri Expo Pelajar Kreatif tahun 2023
Pada kesempatan ini, Ketua DPRD Kab. Ketapang M. Febriadi,S.Sos.,M.Si menyampaikan Pertama tama marilah kita bersama sama panjatkan puji syukur kepada Allah SWT dan saya ucapkan terimakasih kepada tuan rumah pengurus masjid dan warga yang sudah antusias dan menyempatkan waktunya dalam acara safari Ramadhan ini.
Kami melaksanakan safari Ramadhan ini dengan tujuan untuk bersilaturahmi dan juga kami yang tentunya sebagai Ketua DPRD harus bisa bersentuhan langsung dengan masyarakat yang ada di Kab. Ketapang. Semoga dengan adanya acara ini kita dapat memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar Masjid Hidayatul Kamal.
Pada Kesempatan yang sama Pengurus Masjid Hidayatul Kamal menyampaikan Terimakasih yang sebesar besarnya kepada Ketua DPRD beserta rombongan dan terimakasih juga kepada tamu undangan lainnya yang sudah menyempatkan waktunya untuk hadir dalam kegiatan Safari Ramadhan Ketua DPRD Kab. Ketapang.
Kami berharap silaturahmi ini akan selalu terjalin dan semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT dan saya memohon maaf apabila suasana dan situasi masjid kita ini masih ada kurangnya jadi semoga para undangan berkenan.
Baca Juga:
Ketua DPRD Ketapang Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijrah
Rangkaian acara dilanjutkan dengan mendengarkan kultum dari Ustad. H Abdurrahman Yasin,S.Ag.,S.H.i, dan dilanjutkan dengan buka bersama serta sholat magrib berjamaah.
Leave a Reply