Ini Hal Baru dan Jadwal Penting yang Perlu Diketahui Murid Kelas XII tentang SBMPTN.

Nasional
Sebarkan Artikel Ini:

Eposdigi.com – Para rektor perguruan tinggi negeri telah menyepakati untuk menambah materi ujian Bahasa Inggris dalam SBMPTN. Hal ini disampaikan oleh ketua pelaksana Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Kemendikbudristek, Budi Prasetyo dalam sosialisasi SNMPTN, SBMPTN dan jalur masuk UI.

Kesepatakan ini disepakati oleh para rektor Perguruan Tinggi Negeri (PTN) karena di samping penguasaan Bahasa Inggris sangat penting, penguasaan Bahasa inggris juga diharapkan membantu mahasiswa dalam pembelajaran di perguruan tinggi.

“Ada tes Bahasa Inggris di SBMPTN, sudah disetujui oleh para rektor PTN karena kecakapan Bahasa Inggris akan mendukung proses belajar mahasiswa di PTN,” kata Budi Prasetyo dalam webinar sosialisasi SNMPTN, Kamis, 6 Januari 2022.

Ini Jadwal Penting SNMPTN yang Harus Dicermati. Jangan Sampai Terlewatkan

Di samping itu kesepakatan ini juga diharapkan memfasilitasi para murid SMA/SMK untuk serius belajar Bahasa Inggris. Semoga mereka belajar di SMA/SMK karena kecakapan ber-Bahasa Inggris tidak hanya diperlukan sejak tes masuk PTN, namun diperlukan juga selama studi di PTN.

Oleh karena itu, dalam pelaksanaan tes SBMPTN pada hari pertama biasanya hanya terdiri dari dua materi yakni Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kemampuan Akademik (TKA), mulai tahun 2022 menjadi tiga, yakni ditambah dengan tes Bahasa Inggris.

“Jadi di sertifikat peserta SBMPTN nanti akan tercantum hasil TKA dan TPS serta Tes Bahasa Inggris. Nilai pada sertifikat tersebut pasti akan digunakan untuk menghitung nilai akhir,” ujar Budi, seperti dilansir pada laman CNN Indonesia.

Pengelompokan UTBK-SBMPTN

Selain informasi tentang tambahan materi tes tersebut, Budi Prasetyo juga menegaskan bahwa pada ujian tahun ini masih terdapat tiga kelompok ujian yakni Kelompok Sains dan Teknologi (Saintek), Kelompok Sosial dan Humaniora (Soshum), dan Kelompok ujian Saintek dan Soshum (campuran).

Baca Juga : Beasiswa Indonesia Maju, Untuk Murid Kelas XII Melanjutkan Studi S1 di Luar Negeri

Lama waktu ujian kelompok Saintek dan kelompok Soshum masing-masing selama 195 menit. Sementara, lama waktu ujian untuk kelompok campuran adalah 285 menit.

Materi soal ujian untuk kelompok Saintek terdiri dari Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi. Sedangkan materi soal ujian kelompok Soshum yaitu; Ekonomi, Geografi, Sejarah, dan Sosiologi.

Sementara untuk materi soal ujian campuran terdiri dari TPS, TKA Saintek, TKA Soshum. Tentu saja pada semua kelompok, baik Saintek, Soshum, maupun campuran, ditambahkan soal tes Bahasa Inggris.

Hal lain yang perlu diketahui oleh peserta tes adalah para peserta dapat lintas jurusan dalam seleksi PTN, termasuk lewat jalur SBMPTN. Namun jalur SBMPTN tidak diperuntukkan bagi murid yang sudah lulus melalui jalur SNMPTN karena, sistem akan menolak NISN peserta didik yang telah diterima tersebut.

Para Ketua OSIS SMA/MA, Rebut Peluang Masuk Tanpa Tes di Enam Universitas Negeri Ini!

Jadwal pendaftaran UTBK-SBMPTN

Di akhir sesi, Budi Prasetyo menyampaikan jadwal penting UTBK-SBMPTN yang perlu dicermati peserta dan sekolah sebagai berikut:

  • Registrasi akun LTMPT: 14 Februari – 17 Maret 2022
  • Pendaftaran UTBK-SNMPTN gelombang I: 17 – 23 Mei 2022
  • Pelaksaanaan UTBK- SBMPTN gelombang 2: 28 Mei – 3 Juni 2022
  • Pengumuman hasil seleksi jalur SBMPTN: 23 Juni 2022
  • Masa unduh sertifikat UTBK: 25 Juni – 31 Juli 2022.

Demikian info-info penting seputar SBMPTN tahun 2022 untuk Eduers. Kami berharap info ini bermanfaat untuk Eduers sekalian.

Tulisan ini sebelumnya tayang di depoedu.com, kami tayangkan kembali dengan izin dari penulis. / Foto : detik.com

Sebarkan Artikel Ini:

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of