Liputan NGAJI: Menelusuri Jalan Komunitas Anggur Jakarta Menuju Bimtek dan Deklarasi KAJ Jakarta Barat

Lingkungan Hidup
Sebarkan Artikel Ini:

Eposdigi.com – Antusias masyarakat tentang budidaya tanaman anggur sebagai kegiatan urban farming, dan pemanfaatan ruang terbatas di area perkotaan kian hari kian meningkat.

Antusias warga ini bisa dimaklumi mengingat buah anggur diyakini bermanfaat banyak buat kesehatan selain rasanya yang nikmat dan tampilannya yang menggoda. Berbagai alasan inilah yang menyebabkan buah anggur memiliki nilai ekonomi yang menjanjikan bagi para penggemarnya.

Berawal dari para penggiat budidaya dan penghobi anggur membentuk group WhatsApp khususnya untuk Komunitas Anggur Jakarta (KAJ), jadi awal  percakapan awak media dari Organisasi FWJI (Forum Wartawan Jaya Indonesia) Korwil Tangsel dan komunitas NGAJI (Ngopi & Anggur Jurnalis Indonesia) dengan Ketua Umum KAJ – Yatno Gondrong di acara Bimtek bersama DKPKP Jakarta, Rabu pagi (16 Agustus 2023) belum lama ini.

KAJ, kata Yatno Gondrong, resmi terbentuk pada tanggal 14 Maret 2018. Pertama terbentuknya KAJ diketuai oleh Ahmad Fatoni dari Jakarta Selatan dan pada tahun kedua barulah dari semua anggota, KAJ diamanahkan kepada Yanto Gondrong dari Kebun Imut Sinakal.

Baca Juga:

Kota Anggur Tangerang Selatan Bukan Hanya Slogan

Awalnya hanya puluhan orang. Kini telah bergabung sampai ribuan orang dalam group – group WhatsApp. Bahkan kini di Facebook kurang lebih  telah bergabung 1.200 anggota.Secara resmi anggota yang telah diakui oleh KAJ sekitar 600 sampai 800 anggota.

“Alhamdulillah dalam kepemimpinan saya sebagai Ketua, KAJ saat ini telah mempunyai program pembentukan koordinator – koordinator wilayah atau Korwil untuk 6 wilayah di Jakarta dan yang sudah dibentuk resmi oleh DKPKP DKI yaitu Korwil Jakarta Timur, Korwil Jakarta Utara dan pada tanggal 16 Agustus 2023, hari Rabu pagi ini adalah Korwil KAJ Jakarta Barat,” kata Yatno Gondrong.

Praktek di kebun anggur Balai Penyuluhan Pertanian Sudin KPKP Jakarta Barat

Ia menambahkan, “dan akan menyusul secara bertahap yaitu Korwil KAJ Jakarta Pusat, KAJ Korwil Jakarta Selatan dan KAJ Korwil Kepulauan Seribu”.

“Inilah sekilas sejarah perjalanan awal terbentuknya Komunitas Anggur Jakarta hingga saat ini,” jelas Yatno Gondrong sambil memperkenalkan rekan – rekan dari Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (DKPKP) untuk mengikuti acara Bimtek dan Deklarasi Pengukuhan Pengurus Korwil KAJ Jakarta Barat.

Lebih dari 50 orang mengikuti Bimtek budidaya anggur yang diadakan atas kerjasama KAJ bersama DKPKP DKI – Jakarta di Balai Penyuluhan Pertanian Kembangan, Jakarta Barat ini. Para peserta terdiri dari perwakilan beberapa komunitas dan kelompok tani yang ada di Jakarta Barat.

Baca Juga:

Walikota Benyamin Davnie : “Anggur Jadi Icon Kota Tangerang Selatan”

Acara ini dimoderatori oleh staff DKPKP dan dibuka dengan sambutan Kepala DKPKP yang diwakili oleh Bapak Imam Wahyudi – Kepala Sub Koordinator Pengembangan Mutu dan Agribisnis DKPKP. Hadir pula Ibu Sri Riana Hanim – Kepala Seksi Sudin KPKP Jakarta Barat.

Dalam sambutannya Pak Imam Wahyudi dan Ibu Sri Riana sama-sama mendorong budidaya anggur untuk lebih maju dan berkembang di masyarakat khususnya di Jakarta Barat, mengingat potensial budidaya anggur bisa meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat khusus para petani perkotaan di Jakarta Barat.

“Jelas hasilnya, tinggi pula nilai ekonomisnya dan pas untuk urban farming masyarakat perkotaan dengan lahan terbatas,” ujar Pak Imam dan diamini oleh Ibu Hanim.

Hadir sebagai narasumber bimtek budidaya anggur ini adalah anggota KAJ yaitu Lilis Pujiawati dari Lizz Farm Grapes, Marwan dari Hamaris Farm Jakarta Selatan dan Syahril Romdhon dari Arga Aiel Jakarta Selatan.

Para narasumber menjelaskan mulai dari pengenalan bibit anggur yang baik, media tanam, masa generatif dan masa vegetatif, pemupukan serta pengenalan hama dan solusinya.

Baca Juga:

Kedaulatan Pangan: Mimpi yang Tertunda atau Mimpi yang Tak Realistis?

Bimtek kemudian dilanjutkan dengan praktek langsung di kebun anggur Balai Penyuluhan Pertanian Sudin KPKP Jakarta Barat.

Selang berakhirnya Bimtek para narasumber saling bertukar kontak hp dan WhatApp masing – masing kepada peserta yang nantinya bisa digunakan untuk berkonsultasi secara berkelanjutan.

Bimtek pun diakhiri dengan deklarasi dan pengukuhan KAJ Jakarta Barat oleh Ketua Umum KAJ – Yatno Gondrong didampingi oleh Ibu Sri Riana Hanim – Kepala Seksi Sudin KPKP Jakarta Barat.

Pengukuhan Komunitas Anggur Jakarta (KAJ)- Jakarta Barat

Dimana susunan pengurus terdiri dari; Pembina: Kasmin, Ketua KAJ Jakarta Barat; Ibu Lilis Pujiawati, Wakil Ketua:  Agus dan Saiful, Sekretaris: Mario, dan Bendahara – Wartoyo, kemudian Humas / Publikasi: Arianto.

Sebagai tanda pengesahannya, Ketua Umum KAJ – Yatno Gondrong menyerahkan atribute KAJ kepada Lilis Pujiawati sebagai Ketua KAJ Jakarta Barat yang baru dikukuhkan. Acara berakhir dengan ramah tamah, makan siang dan foto bersama.

Sebarkan Artikel Ini:

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of