Maukah Menukar Waktu Berkualitas Anda Bersama Keluarga Dengan Uang?

Bisnis
Sebarkan Artikel Ini:

Eposdigi.com – Pernahkah kalian mendengar istilah “time is money?” Makna dari pepatah tersebut yaitu siapapun yang menyia-nyiakan waktu. maka ia pun sedang menyia-nyiakan uang. 

Pepatah ini memberikan pemahaman untuk kita supaya kita bisa pintar menggunakan waktu dengan baik. Karena setiap waktu yang dimanfaatkan dengan baik dapat memberikan dampak yang positif untuk kita. 

Terkait dengan pandangan kita bahwa waktu juga adalah sebuah sumber daya yang tidak dapat diperbaharui dan sangat berharga sama juga seperti uang. 

Namun waktu dan uang juga memiliki perbedaan. Perbedaan ini memberikan pemahaman dan istilah yang berbeda. Karena perbedaan istilah ini maka waktu dan uang juga memiliki arti atau pemaknaan yang berbeda.

Baca Juga:

Kebiasaan Baik ini Bikin Masa Depan Anak Cemerlang

Waktu dan uang dapat kita artikan sebagai berikut: Waktu adalah jumlah jam yang dihabiskan untuk melakukan sesuatu pekerjaan  dan uang adalah jumlah yang diperoleh dari hasil melakukan pekerjaan,

Hal seperti ini sebenarnya sangat membantu kita untuk memahami keduanya sekaligus dan agar kita dapat mengatur waktu dengan baik dalam dunia pekerjaan; dunia yang menghasilkan uang.

Dalam hal bekerja apabila kita pandai-pandai dalam mengatur waktu dengan baik maka kita juga akan pandai dalam mengelola uang. Jika kita tidak menggunakan waktu dengan baik maka kemungkinan kita juga gagal mengelola keuangan kita.

Terkadang orang juga kurang dapat memanfaatkan waktu dengan baik. Dalam arti malas mencari pekerjaan atau malas dalam mencari pengalaman baru. 

Ketika seseorang malas atau tidak menggunakan waktunya dengan baik maka itu sama saja dengan dia dengan mempersulit diri dan membuat keadaannya sedang dialaminya menjadi lebih buruk.

Baca Juga:

Sudahkah Anda dan Saya Bersyukur Hari ini?

Setiap orang juga selalu dapat menemukan cara tersendiri untuk menghasilkan lebih banyak uang dari melakukan pekerjaan atau membuka bisnis. 

Kita harus menyadari bahwa  waktu lebih berharga daripada uang. Karena bagi makhluk hidup waktu adalah hal yang terbatas. 

Ketika waktu sudah berlalu atau terlewati maka sekeras apapun usaha untuk mencari dan mendapatkannya kembali, tidak akan membuatmu mendapatkan kembali waktu tersebut

Sebanyak apapun harta, kita tidak bisa mengulang masa muda atau masa kita masih sehat. Seberapapun uang yang kamu miliki tidak akan menggantikan kehadiranmu di tengah keluarga dan menikmati saat-saat berkualitas dengan mereka.

Di dunia kerja manajemen waktu yang buruk menyebabkan juga pekerjaan menumpuk, menimbulkan kekhawatiran, dan ketakutan tidak selesainya pekerjaan dan hal seperti ini dapat juga menimbulkan stres.

Baca Juga:

Cara Baru Menuju Sukses: Recode DNA

Namun jika seseorang memahami atau mengerti tentang waktu adalah uang, maka cara ia memaknai dunia kerja pun akan berbeda. Waktu yang digunakan dalam menyelesaikan pekerjaan bisa dihitung atau dikompensasikan dalam bentuk uang. 

Yang dihasilkan dalam pekerjaan membuat mereka  bisa memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari. Dengan bekerja mereka mendapatkan uang, dengan uang, mereka  bisa mendapatkan apapun yang mereka mau.

Karena itu menggunakan waktu secara baik dan efisien adalah sumber dari semua kekayaan dan kebahagian.

Sebarkan Artikel Ini:

1
Leave a Reply

avatar
1 Discussion threads
0 Thread replies
0 Pengikut
 
Most reacted comment
Hottest comment thread
1 Comment authors
reyhan Recent comment authors
  Subscribe  
newest oldest most voted
Notify of
reyhan
Guest

thanks a lot of information keren